Dashboard Adobe Photoshop CS5
Di tambah lagi sosial media yang kian meningkat tiap taunnya. Foto tentu jadi andalan para orang-orang untuk mengekspos dirinya di sosial media, agar lebih menarik tentunya foto tersebut harus melalui proses editing terlebih dahulu
Nah kali ini Fandaus Blog akan membahas mengenai Apa Itu Photoshop?, bagi kalian yang belum tau apa itu photoshop? Tenang disini kita akan bahas secara lengkap mulai dari pengertian, Tools dan Versi dari aplikasi tersebut.
Langsung saja Yuk! Simak Infonya Baik-Baik.
PENGERTIAN
Sumber : id.wikipedia.org |
Adobe Photoshop atau yang sering kita kenal dengan Photoshop adalah sebuah perangkat lunak penyedia editor berbasis format BITMAP, biasanya kita jumpai pada foto atau gambar.
Aplikasi Photoshop merupakan keluaran dari Adobe Corporation dengan versi yang sudah banyak di rilis oleh Adobe tersebut. Foto dan gambar merupakan jenis file dengan format BITMAP sehingga pada saat kita menggunakan Photoshop kita akan melakukan editing foto dengan format berbasis BITMAP
Aplikasi ini sangat memudahkan kita dalam pengeditan baik ketika ingin merubah, menambah, memanipulasi atau mungkin mengurangi editing foto. Aplikasi ini bisa kita manfaatkan ketika kita membutuhkannya dalam projek kita.
FORMAT FILE
Dengan format (.psd) atau singkatan dari Photoshop Document para desainer grafis bisa memanfaatkan tools yang ada di aplikasi tersebut. Lalu kemudian ada format file (.psb) yaitu format file versi terbaru dari photoshop untuk memenuhi kapasitas file yang berukuran lebih dari 2 GB. Kemudian ada juga format file (.pdd) yaitu format file yang mendukung dengan fitur software PhotoshopDeluxe.
Selain memiliki fitur yang lengkap dan menarik, photoshop juga memiliki fitur yang dapat bekerja secara maksimal, suport dengan banyak format file sehingga ini akan bermanfaat dan membantu desainer grafis tentunya.
Sangat membantu para desainer, photoshop ini bisa membuka dan menulis file dengan format ekstensi .jpg, .gif, .png, .jpeg, dan lainnya
TOOLS
Beberapa tools yang terdapat pada Adobe Photoshop yaitu Move Tool (V), Quick Selection Tool (W), Eyedropper Tool (I), Brush Tool (B), History Brush Tool (Y), Gradient Tool (G), Dodge Tool (O), Horizontal Type Tool (T), Rectangle Tool (U), Zoom Tool (Z), Rectangular Marquee Tool (M), Lasso Tool (L), Crop Tool (C), Spot Healing Brush Tool (J), Clone Stamp Tool (S), Erase Tool (E), Smudge Tool (S), PenTool (P), Path Selection Tool (A), Hand Tool (H).
VERSI
Dalam skala beberapa tahun Adobe Photoshop sudah merilis banyak versi mulai dari versi yang pertama yaitu 0.63 (Oktober 1998), hingga kemudian versi 7.0.1 (Agustus 2002) yang sudah memiliki perubahan fitur-fitur dan tambahan fitur yang cukup lengkap.
Mulai dari color management, perubahan layar tampilan, painting engine baru dan masih banyak lagi perubahan yang telah di rilis oleh Adobe Photoshop. Dari sekian versi yang terus di Update oleh Adobe Photoshop tersebut sudah mendukung dengan sistem operasi Windows, MAC OS, Macintosh, MAC OS X dan sebagainya.
Per tahun 2003 Adobe Photoshop merilis versi CS (Creative Suite) yang merupakan versi penyempurna dari versi sebelumnya. Photoshop sudah merilis banyak versi CS mulai dari CS (8.0) yang rilis bulan Oktober 2003 kemudian CS2 (2005), CS3 (2006), CS4 (2008), CS5 (2010), CS6 (2012).
Hingga versi yang paling terbaru yaitu Adobe Photshop CC yang dirilis pada tahun 2013 dan bekerja pada sistem operasi Mac OS X, Windows 7 atau yang lebih baru.
* * *
Nah, itu saja sekilas tentang Software Adobe Photoshop, kalo kalian mau mengedit gambar berbasis format BITMAP photoshop ini cocok banget buat kalian Guys!
Sekian artikel kali ini, semoga bermanfaat - Terima Kasih
Tidak ada komentar:
Posting Komentar